Tes Kesehatan di RSUD Arifin Achmad Ketua KPU Undang Tiga Paslon Pilgub

Sorotnews24.com ll PEKANBARU – Tiga pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Riau telah mendaftar ke kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Riau.Paslon atas nama Syamsuar dan Mawardi, mendaftarkan diri pada Senin (27/8) kemarin.

 

Bacaan Lainnya
Baca Juga:  DPRD Sumut Derliana Siregar SH laksanakan Reses masa Sidang I Tahun 2024-2029.

Dua lainnya, yakni Muhammad Nasir dan HM Wardan serta Abdul Wahid serta SF Haryanto mendaftar pada Rabu (28/8) ini.

Apresiasi disampaikan Ketua KPU Riau, Rusidi Rusdan kepada ketiga Paslon yang telah mendaftar.

 

“Kami apresiasi ketiga calon yang telah mendaftar ke KPU Riau,” kata Rusidi Rusdan.

 

Lanjut Rusidi, setelah pendaftaran ketiga Paslon Gubri dan Wagubri. Selanjutnya mereka akan mengikuti uji kesehatan.

Baca Juga:  4 Kapal Diamankan DKP, 2 Diantaranya Lakukan Aktivitas Penambangan Pasir Ilegal

Setelah persyaratan seluruh Paslon dinyatakan lengkap mereka akan menjalani uji kesehatan di RSUD Arifin Achmad Pekanbaru.

 

“Kami undang besok lakukan pemeriksaan kesehatan di RSUD Arifin ahmad,” kata Rusidi Rusdan, di kantor KPU Riau.

 

Seluruh Paslon dan para pendukungnya beserta tim kampanye dihimbau untuk bersama-sama menyukseskan seluruh tahanan pemilu.

Baca Juga:  Kapolres Dairi Lepas Personil Brimob Kembali ke Polda Sumut, : Terimakasih Atas Kerjasamanya

 

“Kami berharap tm kampanyenya sama-sama menjaga melaksanakan tahapan dengan beradab dengan tagline bersih adil damai dan bertanggung jawab, baik sebagai penyelenggara dan tim kampanye,” harap Rusidi Rusdan.(Mediacenter Riau)

Jekson,SH

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *